Pemkot Makassar Libatkan Warga Rancang Super Apps Layanan Publik

Pemkot Makassar Libatkan Warga Rancang Super Apps Layanan Publik

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Pemerintah Kota Makassar mulai menyusun rencana pengembangan platform digital terpadu untuk berbagai layanan publik yakni Super Apps

Melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Pemkot menggandeng masyarakat dalam proses perancangan melalui focus group discussion (FGD), yang berlangsung di Makassar Goverment Center (MGC), pada Selasa (15/4/2025). 

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Andi Muhammad Yasir, mewakili Wali Kota Makassar mengatakan FGD ini bertujuan menggali pemahaman dan kebutuhan masyarakat terhadap layanan digital.

“Kita ingin memastikan pembangunan aplikasi ini on track, sesuai kebutuhan nyata warga. Karena itu, persepsi dan harapan masyarakat menjadi data penting dalam pengembangan Makassar Super Apps,” ujar Yasir.

Trending :  Fitur Baru Canva Dibekali AI Permudah Produktivitas dan Kreativitas

Super Apps dirancang sebagai satu pintu layanan yang menyatukan berbagai fungsi pemerintahan dan pelayanan publik dalam satu platform digital. 

FGD hari pertama melibatkan peserta dari berbagai latar belakang: pelajar, tenaga pendidik, karyawan swasta, pekerja lepas, hingga ibu rumah tangga dan pengguna non-digital. 

Sementara pada hari kedua, peserta berasal dari perwakilan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Makassar.

Staf Ahli Menteri Kesehatan Bidang Teknologi Kesehatan, Setiaji, bersama Wisnu Ardianto, turut hadir memberikan perspektif teknologi. 

Menurut Setiaji, Super Apps berperan penting dalam menyederhanakan akses layanan publik serta memperkuat sistem keamanan digital.

“Layanan yang sebelumnya tersebar kini bisa diakses dalam satu aplikasi. Pemerintah juga bisa memantau kebutuhan masyarakat secara langsung dan real-time,” kata Setiaji.

Trending :  Aplikasi NN Apps Dekatkan Anak Muda dengan Al-Qur’an – Minanews.net

Pengembangan Super Apps ini menjadi bagian dari langkah transformasi digital Kota Makassar yang bertujuan meningkatkan efisiensi layanan sekaligus mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. (Shasa/B)


Source link